Assalaamu’alaikum Wr. Wb ...
Salam Sejahtera ...
Hidup Mahasiswa ... Hidup KMMI APP ...
Landasan dasar bagi sebuah organisasi merupakan titik pangkal yang sangat penting dalam mengambil sebuah keputusan. Setiap organisasi tentunya membutuhkan landasan yang bersifat dasar dan tetap agar sebuah tujuan bersama dapat dicapai dengan cara-cara yang telah disepakati bersama dalam landasan tersebut. Sekarang ini, tidak terkecuali bagi KMMI APP yang merupakan organisasi dan juga wadah mahasiswa APP dalam mencapai Tri Dharma Perguruan Tinggi pun membutuhkan sebuah landasan dasar yang terintegrasi dalam Hasil Konferensi Ke IV Tahun 1999 KMMI APP.
Hasil Konferensi Ke IV Tahun 1999 KMMI APP yang dilaksanakan di Jakarta telah menetapkan landasan dasar dalam tiga hal yaitu Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, Sistem Pengkaderan, dan Program Tiga Tahun (PROGATA). Landasan dasar inilah yang selalu dipakai oleh KMMI APP selama kurang lebih 12 tahun dalam menetapkan setiap peraturan dan kebijakan dalam berbagai hal. Padahal, seperti yang telah kita ketahui bersama, landasan dasar yang ketiga yaitu Program Tiga Tahun (PROGATA) dibuat untuk jangka waktu 3 tahun. Selain itu, sejalan dengan itu semua, kondisi dan keadaan yang ada -akan dijelaskan berikutnya- ternyata dapat berubah-ubah dan tuntutan akan sebuah pembakuan dalam banyak hal terus dirasakan dan dibutuhkan dalam keorganisasian KMMI APP.
Berangkat dari hal itulah, perlu diselenggarakannya Konferensi Ke V KMMI APP yang akan diselenggarakan pada tanggal 18-21 Agustus 2011 di Kampus Akademi Pimpinan Perusahaan. Ini bukan lagi menjadi isu yang menghangat akhir-akhir ini di ruang publik namun telah menjadi kenyataan yang ada di depan mata kita semua.
Oleh karena itulah, media ini kami sediakan sebagai salah satu bentuk publikasi dan sosialisasi serta untuk memenuhi segala kebutuhan akan informasi mengenai Konferensi Ke V KMMI APP dimulai dari pengertian, manfaat, pertimbangan, draft perubahan, rancangan anggaran biaya, hingga pada progress update persiapan dan penyelenggaraan Konferensi Ke V KMMI APP itu sendiri. Selain itu kami menyediakan link download gartis file-file yang berkaitan dengan pelaksanaan Konferensi Ke V KMMI APP seperti Rancangan Perubahan (Draft) Komisi A mengenai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, Rancangan Perubahan (Draft) Komisi B mengenai Sistem Pengkaderan, Rancangan Perubahan (Draft) Komisi C mengenai Program Tiga Tahun (PROGATA), Rancangan Anggaran Biaya pelaksanaan Konferensi V KMMI APP (RAB), Hasil Studi Banding di UII Jogjakarta (beserta rincian dana yang digunakan).
Kami tentunya sangat terbuka terhadap setiap masukan dan kritikan yang membangun agar pada akhirnya proses penyelenggaraan Konferensi Ke V KMMI APP dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan apa yang sama-sama kita harapkan bersama yaitu untuk kemajuan KMMI APP tercinta ini.
Kami ucapkan terima kasih ...
Hidup Mahasiswa ... Hidup KMMI APP ...
Salam Sejahtera ...
Wassalaamu’alaikum Wr. Wb ...
... gunakan nurani, mantapkan diri, dan pikirkan secara teliti karena semata-mata hanya untuk kebaikan KMMI ...
Link Download :
1 komentar:
menurut kalian semua, lebih baik seorang mahasiswa yang mengaku dirinya beragama islam dan berorganisasi berideologi Islam tetapi perilakunya tidak menjalankan nilai-nilai moral yang ada didalam agamanya atau seorang mahasiswa biasa tetapi perilakunya baik dan sering menjalankan nilai-nilai moral yang hidup dimasyarakat dan berorganisasi(seperti: toleransi, rendah hati, terbuka, jujur). menurut kalian yang mana?
Posting Komentar